Senin, 07 November 2022

Sebab Belum Ada Kejelasan Kompetisi Liga 2, Kiper Persipura Kembali ke Kampung Halaman

 

Kiper utama Persipura Jayapura, Mario Fabio Londok kini terpaksa kembali pulang ke kampung halamannya. Pasalnya, belum ada kejelasan kelanjutan kompetisi Liga 2 musim 2022/2023 yang telah terhenti selama sebulan lebih setelah tragedi Stadion Kanjuruhan, Malang.

Mario mudik ke kampung halamannya di Kotamobagu, Sulawesi Utara, setelah skuad Persipura kembali diliburkan oleh sang pelatih, Ricky Nelson.

“Iya bang, saya sudah pulang kampung ini. Karena sementara skuad kita diliburkan dulu sambil menunggu kompetisi,” kata Mario.

Meski sudah diungkapkan Ricky Nelson jika skuad berjulukan Mutiara Hitam diliburkan selama seminggu, namun Mario sendiri belum tahu pasti kapan timnya akan kembali berkumpul lagi untuk berlatih.

“Tidak tahu sampai kapan (diliburkan) bang, katanya nunggu kompetisi jelas dulu baru di kasih tahu kapan kumpul lagi,” ungkapnya.

Mantan penjaga gawang Persidago Gorontalo itu berharap, otoritas sepak bola Indonesia (PSSI) dan operator kompetisi PT Liga Indonesia Baru (LIB) bisa segera memberikan keputusan soal kelanjutan kompetisi.

Ia mengaku, di masa penghentian kompetisi ini berimbas pada mata pencaharian mereka sebagai pesepakbola profesional.

“Kalau dari saya bang ya semoga liga bisa secepatnya bergulir lagi karena banyak dari kita kebutuhannya bergantung di situ.
kalau liga tidak jalan otomatis gaji kita tidak bisa dapat,” .

Skuad Persipura Jayapura kembali diliburkan lantaran status kompetisi Liga 2 musim 2022/2023 belum ada kejelasan. Otoritas sepak bola Indonesia (PSSI) dan operator kompetisi Liga, PT Liga Indonesia Baru (LIB) belum memberikan lampu hijau kapan kompetisi akan dilanjutkan kembali.

Karena ketidakjelasan kompetisi, pelatih Ricky Nelson terpaksa harus meliburkan kembali skuadnya. Namun kata pelatih asal Nusa Tenggara Timur itu, kali ini skuadnya hanya diliburkan selama seminggu.

Ricky Nelson menjelaskan, skuadnya sementara diliburkan sambil menunggu perkembangan tentang status kompetisi.

“Skuad kita lagi diliburkan dulu sambil kita menunggu perkembangan kompetisi dalam minggu ini,” katanya.

“Skuad Persipura kita liburkan selama satu minggu. Kita berharap liburnya hanya seminggu saja,” sambungnya.

Di masa istirahat ini, Ricky Nelson membebaskan skuadnya untuk pulang ke rumah masing-masing. Ia sendiri sedang mudik ke Jakarta.

“Iya sementara saya mudik dulu di masa libur satu minggu ini,” ungkapnya.

Seperti diketahui, sampai saat ini belum ada tanda-tanda kapan kompetisi sepak bola Indonesia akan kembali dilanjutkan. PSSI dan PT LIB juga belum memberikan jawaban pasti kapan kompetisi akan digulirkan kembali.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar